Saturday, May 20, 2023

Jadi Baik

 Aku sedang di Jakarta waktu itu, ketika siang siang Dija telpon dari pondok. Saatnya pencet tombol 'pause' untuk menghentikan sementara kerjaanku saat itu, demi mendengarkan Dija curhat segala hal yang mengganjal hatinya. Ia masih merasa kesulitan beradaptasi dengan lingkungan barunya, meskipun aku tahu ia sudah berusaha sangat keras, tetap saja rasanya sungguh sulit. Aku lalu memilih menjauh dari keramaian, agar lebih fokus dan jelas mendengarkan segala keluh kesahnya di telpon. Dija mengeluh soal teman-teman sekamarnya, mengeluh soal betapa sulitnya mengatur waktu, juga mengeluh gak bisa matematika 😅

Setelah lebih dari satu jam ngobrol ngalor ngidul di telpon, Dija berniat mengakhiri telponnya.  tapi rupanya masih ada satu lagi pertanyaan yang harus dikeluarkan dari kepalanya. 


"Buuk..."

"Ya?"

Ia lama terdiam. "Ibuk pingin aku jadi apa? ,,, kalo aku besar nanti?"

"hhmm...." sekarang gantian aku yang lama terdiam

"Ibuk pingin aku jadi apa?"  Dija menegaskan kembali pertanyaannya. 

Aku masih diam. Bingung. Tak kusangka...pertanyaan sesimple ini , membuatku kehabisan kata.

"Buuuk?" Dija memastikan aku masih tersambung. 

"Hhmm.... jadi baik"

"Baik? gitu aja?" tanyanya heran. Mungkin dalam pikirannya, aku akan menjawab pingin dija jadi CEO, presiden, menteri atau dokter, pilot, astronot atau profesi bergengsi lainnya. mungkin jawabanku tidak membuatnya cukup puas. Tapi sejujurnya , aku benar benar  gak tau harus menjawab apa selain jadi orang yang baik. 

"Iya, ibuk pingin Dija jadi orang yang baik..... itu aja"

Dija diam. Aku pun diam, aku takut jawabanku salah. Kami lama terdiam. sungguh lama. 

akhirnya...

"Ya udah. Buk, Doain aku jadi baik ya ....Terima kasih ya buuk, Assalamualkum" dan Dija menutup telponnya. 

sudah besar


8 comments:

  1. Masyaa Allah, Dija sudah tumbuh remaja yang berbudi luhur. Semoga Dija bisa segera menyesuaikan diri segera di Pondok, memang butuh waktu menyesuaikan diri saat pertama kali jauh dari keluarga. Semoga Elsa dan keluarga besar juga sehat selalu. Aaamiin

    ReplyDelete
  2. Dija, Insya Allah bisa jadi anak baik ya ..

    ReplyDelete
  3. maa Syaa Allah DIja sayang sudah besar. Smg Allah menjadikan Dija orang baik ya, Nak. Sama, Riski juga sekarrang di boarding school :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Dija dan Riski usianya sama, sdh masuk SMP ya :)

      Delete
  4. Jadi ibu rumah tangga yang baik ajah dija...karna itu sangat mulia

    ReplyDelete
  5. Kalau jadi orang baik biasanya akan dipertemukan dengan orang baik juga. Dan orang-orang suka dengan orang baik, jadi Dija mudah untuk jadi apa saja nantinya :)

    ReplyDelete
  6. Semoga menjadi orang yang selalu beruntung dan selalu dalam lindungan Allah, aamiin 🤲🏻

    ReplyDelete
  7. Very nice blog you have heere

    ReplyDelete

jangan lupa baca Basmalah sebelum komen...
"Bismillahirrahmanirrahiiiiiiim......"

and please, ANONYMOUS is not allowed.